Postingan

Menampilkan postingan dari 2011

Akhirnya Aku Bisa Sekolah Lagi

Gambar
Syahrul Ramdani Nama saya Syahrul Ramdani biasa dipanggil Dani, anak bungsu dari tujuh bersaudara. Saya mengenal Yayasan Panglayungan Bogor, melalui salah seorang kerabat yang menaruh perhatian besar terhadap pendidikan saya. Saat lulus dari Sekolah Menengah Pertama, saya sangat ingin bisa melanjutkan sekolah ke Sekolah Menengah Atas namun terhambat oleh faktor biaya. Saya sadari dengan prestasi akademis yang dimiliki saat itu sulit rasanya untuk bisa mendapatkan beasiswa bersaing dengan teman-teman yang memiliki prestasi akademis bagus. Namun saya percaya dengan doa dan kesungguhan serta usaha maka Allah akan membuka jalan bagi hambanya. Alhamdulillah jalan itu terbuka melalui Yayasan Panglayungan Bogor yang ditemukan secara tidak sengaja oleh kerabat saya Bi Lina melalui internet. Setelah berkomunikasi beberapa kali, kami bertemu untuk saling mengenal. Puji syukur ke hadirat Allah SWT pihak Yayasan Panglayungan Bogor berkenan menerima saya sebagai anak asuh binaan Yayasa

Perayaan Hari Anak Nasional - 28 Juli 2011

Gambar
Tarian pembuka acara Anak-anak adalah calon pemimpin bangsa dimasa mendatang. Seorang anak memiliki jiwa yang putih dan bersih, orangtua adalah guru pertama dalam hidup mereka yang mencoretkan tinta pada jiwa putih mereka. Bagi mereka yang masih memiliki orangtua lengkap amatlah beruntung, namun bagi mereka yang tidak lagi memiliki orangtua lengkap mungkin tidak seberuntung mereka, tapi masih ada orangtua-orangtua lain yang perduli terhadap keberadaan mereka. Tanggal 28 Juli 2011 lalu, lebih dari 39 Panti Asuhan dan Rumah Asuh  berkumpul bersama di Sasono Langen Budoyo Taman Mini Indonesia Indah untuk merayakan Hari Anak Nasional yang dirayakan bersama-sama Sudin Sosial Jakarta Timur. Acara ini dimaksudkan agar orangtua perduli terhadap anak-anak. Bahwa anak memiliki hak untuk  dicintai, dilindungi dan diperhatikan. Mulai dari Sandang, Pangan dan Papan. Dengan diperingati setiap tahunnya, harapannya adalah orangtua akan perduli terus menerus terhadap perkembangan anak-anaknya. D

Gelanggang Samudera, Ancol

Gambar
 waahh busnya ada tv disetiap baris kursinya! Setelah beberapa kali mengalami perubahan tanggal, akhirnya impian anak-anak untuk merasakan wahana-wahana yang ada di Taman Impian Jaya Ancol terlaksana juga. Tepat pukul 07.30wib bus-bus dari Satuan II Pelopor Kedung Halang Bogor membawa anak-anak yatim Piatu beserta Manula menuju Jakarta. Kegembiraan anak-anak dan ibu-ibu manula sudah terasa sejak didalam bus. Apalagi bus yang digunakan adalah bus baru dan setiap deret kursi dilengkapi oleh televisi dibagian atasnya. Waah pokoknya nyaman banget deh. Selama perjalanan anak-anak dapat menikmati tayangan film dan ibu-ibu manula mendengarkan musik sambil menikmati snack pagi hari yang telah disiapkan. Perjalanan selama satu jam setengah menjadi tidak terasa dan lebih menyenangkan. Sebagai wujud terimakasih kami kepada bapak-bapak Polisi yang telah berbaik hati meminjamkan armadanya, kami menjaga kebersihan bus dengan tidak membuang sampah sembarangan. Berbaris rapi men

Gen-A Bogor Berbagi Kasih

Gambar
foto bersama sebelum berangkat Tanggal 10 Juli 2011, Organisasi Gen-A yang baru saja mendirikan Distrik Bogor mengundang  anak-anak dari Yayasan Panglayungan Bogor untuk syukuran sekaligus berbagi kasih. Dalam acara ini Gen-A Distrik Bogor membagikan sekitar 50 paket alat tulis kepada anak-anak. Ternyata dalam acara tersebut, kami gak sendirian lho...ada anak-anak lainnya yang diundang dari warga sekitar Desa Pasir Eurih. Waahh..bertambah lagi deh kawan kami. Acara diadakan di Kampung Budaya Sindang Barang yang terletak di Desa Pasir Eurih, Ciapus. Anak-anak diperkenalkan dengan adat istiadat tradisional Sunda yang sudah jarang sekali dipahami oleh anak-anak sekarang ini. Mulai dari jenis rumah untuk tempat tinggal, tempat/balai pertemuan dan lain sebagainya. Ini pengetahuan tambahan yang bagus sekali bagi kami agar paham dengan kultur budaya Sunda yang mulai ditinggalkan. Anak-anak juga diperkenalkan dengan berbagai permainan tradisional Sunda seperti Egrang dan balap bak